Pasta hasil masakan Leeteuk itu diunggahnya di akun Twitter dan membuat ELF ingin mencicipinya.
Leeteuk memang leader penuh perhatian kepada anggotanya. Minggu, 22 April, Leeteuk mengunggah foto hasil masakannya di Twitter. Istimewanya, masakan yang terdiri dari pasta itu dibuatnya secara khusus untuk para personil Super Junior. "Pasta pertama yang kubuat untuk personil!!!" tweet Leeteuk. "Pasta kedua yang kubuat untuk anggotaku. Sangat enak. Ada yang ingin makan?"
Di Twitter, Leeteuk mengunggah dua foto pasta yang dimasaknya. Kontan saja banyak ELF yang mengomentari foto hasil masakan Leeteuk itu.
"Wow, kelihatannya enak sekali. Leader selalu mencintai anggotanya," komentar seorang ELF. "Bisakah kamu masak pasta juga untuk ELF?" komentar fans lainnya. "Aku ingin mencicipi pasta Leeteuk."
Foto pasta hasil masakan Leeteuk:
No comments:
Post a Comment